MANADOPOST.ID— Umat Muslim di Sulawesi Utara (Sulut) sudah mulai menjalankan Ibadah Puasa di Bulan Ramadan.
Pada akhir Ramadan nanti, semua akan merayakan dengan gegap gempita di Hari Lebaran, Hari Raya Idul Fitri 1444 H.
Menjelang hari kemenangan itu, sejumlah tradisi dilakukan, seperti mudik ke kampung halaman dan bersilaturahmi dengan sanak saudara, teman, dan kerabat.
Momen tersebut sangat dinantikan oleh semua orang, termasuk bagi anak-anak. Karena mereka akan mendapatkan angpao (uang) Lebaran yang diberikan oleh orang dewasa. Biasanya angpao ini diberikan dalam bentuk uang baru dalam pecahan kecil. Oleh karena itu, banyak warga berburu uang pecahan kecil yang baru.
Untuk memenuhi kebutuhan masyarakat akan uang baru tersebut, Bank Indonesia Sulawesi Utara memberikan kemudahan untuk melakukan penukarang uang. Yakni dengan membuka Layanan Kas Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Utara, mulai 28 Maret sampai 20 April mendatang.
Berikut lokasi dan tanggalnya:


Berikut tata cara penukaran uang pecahan kecil:
