Petugas pemadam kebakaran berusaha memadamkan api di gedung apartemen yang rusak akibat penembakan di Kiev, Ukraina (Efrem Lukatsky/AP Photo)
MANADOPOST.ID - Sedikitnya delapan orang tewas oleh serangan Rusia terhadap beberapa rumah dan sebuah pusat perbelanjaan di Kiev yang dilakukan pada Minggu (20/3) malam.
Hal ini diungkapkan Kantor Kejaksaan Ukraina seperti melansir Al Jazeera.
Layanan darurat Ukraina sebelumnya menyebutkan jumlah korban tewas dari serangan di distrik Podilskyi di ibu kota sebanyak empat orang.
Gambar dan video dari lokasi serangan di mal Retroville, yang terletak di pinggiran barat laut kota, menunjukkan mal tersebut tergeletak di reruntuhan yang membara. (tkg)