MANADOPOST.ID – Juru bicara Kremlin Dmitry Peskov mengecam Polandia atas apa yang disebutnya retorika permusuhan. Dia bahkan mengatakan bahwa Warsawa bisa menjadi sumber ancaman.
Hal ini menyusul setelah Polandia telah mendesak Uni Eropa (UE) untuk memperketat sanksi terhadap Moskow.
Bahkan menyerukan NATO untuk mempersenjatai Ukraina dalam perangnya melawan pasukan Rusia yang telah mengalir ke bagian timurnya.
Sementara itu, Menteri Lingkungan dan Iklim Polandia Anna Moskwa menanggap santai atas pernyataan Rusia. “Polandia bangga berada dalam daftar negara-negara yang tidak bersahabat bagi Putin,” jelasnya. (tkg)