Kamis, 8 Juni 2023

Awas!!Trotoar di Boulevard Banyak `Jebakan`

- Jumat, 4 Desember 2020 | 14:31 WIB
Beberapa lubang di trotoar boulevard dibiarkan terbuka lebar.
Beberapa lubang di trotoar boulevard dibiarkan terbuka lebar.

MANADOPOST.ID--Trotoar di  Boulevard membahayakan pengguna jalan. Pasalnya, lubang kontrol trotoar dibiarkan terbuka lebar tidak ditutup. "Kami berharap lubang kontrol trotoar dapat ditutup. Karena sudah ada korban yang jatuh ke lubang tersebut, sehingga warga berinisiatif memasang bambu sebagai tanda," ujar warga. Menurut warga, karena lubang trotoar dibiarkan terbuka sudah lama, sehingga ada warga mencoret di dinding trotoar untuk meminta ditutup. "Kami berharap pemerintah kelurahan, kecamatan harus peka dan dapat melaporkan persoalannya ini, sehingga bisa tutup," harapnya. Dia menyebutkan, sebagai kota pariwisata seharusnya lubang di trotoar semua ditutup. "Untung saja ada Covid-19, sehingga tidak ada turis Cina lalu lalang. Jangan sampai kejadian memalukan ada turis yang jatuh di trotoar terulang lagi," ungkapnya. Sementara itu, Kepala Dinas PUPR Kota Manado  Royke Mamahit ketika dikonfirmasi via telepon tidak bisa dihubungi. (*)

Editor: Clavel Lukas

Tags

Terkini

Mengenal Elryc Mosal, Milenial dari Kepulauan

Jumat, 5 Mei 2023 | 09:57 WIB

Diva Family Karaoke Siap Tambah Fasilitas

Kamis, 13 April 2023 | 07:45 WIB

Wisata Bahari di Bunaken: Memikat Hati dan Jiwa

Sabtu, 1 April 2023 | 09:20 WIB
X