MANADOPOST.ID – Digitalisai terus dikebut Pemkot Bitung. Buktinya, Pemkot Bitung melakukan kerjasama dengan PT Fintek Karya Nusantara yang ditandai dengan penandatanganan MoU antara Wali Kota Bitung Maurits Mantiri dengan pihak PT Fintek Karya Nusantara, di Aula SHS, Kantor Wali Kota Bitung, Selasa (26/10).
Dalam sambutanya, Mantiri berharap kerjasama ini dapat meningkatkan transaksi digital di Kota Bitung.
“Kami berharap dengan kerjasama ini dapat meningkatkan program berbayar digital, dan terima kasih kepada PT Fintek Karya Nusantara yang sudah bersedia berinvestasi di Kota Bitung,” kata Mantiri.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala perwakilan Bank Indonesia, Arbonas Hutabarat, Chief Officer Pusat Link Aja Wibawa Prasetiawan dan tamu lainnya. (tr-01/can)