MANADOPOST.ID — Pasca Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) berhasil mempertahankan Opini WTP dari BPKP Sulut, Fraksi Partai NasDem DPRD Minsel melantunkan apresiasi atas kinerja Pemkab Minsel. Hal itu disampaikan langsung oleh Wakil Ketua DPRD Minsel Paulman Stevanus Runtuwene (PSR).
“Kami dari lembaga DPRD Minsel khususnya Fraksi Nasdem menyampaikan apresiasi yang luar biasa kepada jajaran eksekutif Pemkab Minsel. Lebih khusus kepada mantan Bupati Christiany Eugenia Paruntu dan Bupati saat ini Frangky Donny Wongkar yang kembali bisa membawa Minsel WTP kelima kalinya,” ujar PSR yang juga merupakan adik dsri Ketua Komisi lX DPR RI Felly Esterlita Runtuwene, Rabu (5/5).
Ditambahkannya, capaian WTP merupakan bukti nyata kerja sama dan kerja keras pemkab dan stakeholder. “Atas pencapaian ini, kami Fraksi NasDem Minsel bangga karena didalam prosesnya, DPRD ikut andil mensupport Pemkab Minsel untuk mewujudkan predikat opini WTP. Harapan saya kedepan apa yang sudah diraih saat ini terus dipertahankan. Dan apa yang masih kurang kita bersama-sama lakukan pembenahan. Mari bersinergi antara legislatif dan eksekutif, dengan begitu pasti roda pemerintahan akan berjalan dengan lebih baik,” tukas PSR.
(Rangga Mangowal)Â