MANADOPOST.ID – Satu unit MesinKit 1000KW dari PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) tiba di Wilayah Siau, Kabupaten Kepulauan Sitaro, Senin (10/5).
“Ya karena sering terjadinya pemadaman aliran listrik sehingga kembali PLN Suluttenggo memberikan kembali 1 unit mesin berkapasitas 1000 KW. Dan mengharapkan ini dapat mengatasi masalah pemadaman aliran listrik yang sudah berlangsung hampir 1 tahun lebih,” harap Ketua DPRD Kepuluan Sitaro Djon Pontoh Janis.
Pun dalam kesempatan tersebut Bendahara Fraksi PDI Perjuangan menyampaikan terima kasih kepada pemerintah pusat dan kementerian yang terkait serta pemerintah Provinsi Sulut. Terlebih khusus kepada pemerintah daerah dalam hal ini ibu Bupati Evangelian Sasingen dan juga kepada GM PLN Suluttenggo. “Yang mana telah mendengar keluhan dari masyarakat atau pelanggan khusus PLN ULP Siau,” ucap Janis sembari menambahkan, bahwa mesin telah di bawah dengan mobil menuju ke PLTD PLN ULP Siau. (cw-04/ewa)