MANADOPOST.ID—Komisi Pelayanan Kategorial Pemuda GMIM Imanuel Ranowangko (GIR) terpilih periode 2022-2026, mulai memantapkan diri. Para anak muda Tuhan itu, kini bergumul melanjutkan pelayanan komisi sebelumnya dengan penuh sukacita.

Diketahui pada pemilihan, Minggu (17/10), Bralif Kukus terpilih sebagai Ketua Komisi sekaligus Penatua Pemuda GMIM Imanuel Ranowangko periode 2022-2026. Sedangkan Wakil Ketua akan dijabat Gerry Manggala, Sekretaris Clerensia Tololiu dan Asisten Bendahara Anastasia Sitompul. Sementara anggota masing-masing; Angelica Rares, Sheren Ukus, Karan Pinontoan, Jeisa Punuh dan Bravely Welan.

Calon Penatua Pemuda Terpilih Bralif Kukus bersyukur karna pesta Iman yang dilaksanakan di seluruh aras sinode GMIM bisa terlaksana dengan segala baik.

“Tentunya kita harus yakini dan percaya, itu semua karena ada tuntunan Tuhan yang mempunyai pelayanan ini. Kami sangat bersyukur secara pribadi, karena bisa dipercayakan rekan-rekan pemuda sehingga bisa menjadi salah satu yang menjalankan estafet kepelayanan ini,” ungkapnya.

Lanjut dia, sebagai orang muda yang merupakan tulang punggung gereja, dia berharap dapat menjalankan pelayanan dengan satu tujuan.

“Dalam kepelayanan tidaklah mudah. Kita harus siap untuk sangkal diri, pikul salib dan mengikuti Yesus, zaman yang semakin modern membuat kita semakin sulit untuk menjadi lebih dekat dengan dia,” tuturnya.

Bagi pemuda enerjik ini, itulah salah satu tantangan gereja terutama anak muda saat ini.

“Bagaimana kita bisa membawa organisasi ini menjadi organisasi yang bertumbuh, berakar dan berbuah di dalam Kristus,” pungkasnya. (jen)

